Diduga Cekcok Karena Tiktok, Pria di Keruak Ditemukan Tewas Gantung


Lombok Timur, IndepthNTB – Warga Dusun Batu Rimpang, Desa Dana Rase, Kecamatan Keruak, Lombok Timur (Lotim) dihebohkan dengan penemuan mayat seorang pria atas nama Irwandi (33) yang ditemukan tewas dalam kondisi tergantung.

Ia ditemukan tergantung di lorong antara rumahnya dan rumah saudaranya di Dusun Batu Rimpang, di Desa Dana Rase, Kamis (1/5/25) malam sekitar pukul 23.00 WITA. Diduga, korban mengakhiri hidupnya setelah sebelumnya terlibat pertengkaran dengan istrinya yang baru dinikahi seminggu lalu. 

Menurut keterangan istri korban, Ena Apriana (19), pertengkaran terjadi usai magrib karena masalah penggunaan aplikasi TikTok. Sekitar pukul 22.30 WITA, Irwandi meminta maaf dan pamit pergi dari rumah. Tak lama kemudian, Ena pergi berbelanja, namun saat kembali, suaminya tidak ada di rumah.  

Ena kemudian mencari dan terkejut menemukan suaminya tergantung menggunakan tali rapia biru di lorong rumah. Posisi korban saat ditemukan dalam keadaan kaki tertekuk, ujung kaki menyentuh tanah, sementara lutut masih menggantung. Ibu korban, yang mendengar terikan Ena langsung bergegas ke lokasi dan memeluk tubuh anaknya yang masih tergantung.  

Warga kemudian membantu menurunkan tubuh korban dan  membawanya ke Puskesmas Keruak. Namun, saat tiba di puskesmas, korban dinyatakan telah meninggal dunia. 

Tim medis Puskesmas Keruak menemukan bekas jeratan di leher korban, tetapi tidak ada tanda-tanda kekerasan lain. Penyebab pasti kematian belum dapat dipastikan tanpa bedah mayat, namun keluarga menolak prosedur otopsi dan menerima kejadian ini dengan ikhlas.  

Pihak kepolisian masih mendalami kasus ini, termasuk memeriksa motif di balik tindakan korban. Tetapi dari hasil keterangan keluarga korban, beberapa fakta terungkap sebelum kejadian, yaitu korban sempat meminta istrinya mencari uang Rp10 juta beberapa hari sebelumnya.  Selain itu korban kerap marah jika melihat istrinya membuka ponsel. 

"Keluarga menyatakan tidak ada masalah besar selain perselisihan rumah tangga biasa," ungkap Kasi Humas Polres Lotim, AKP. Nicolas Usman.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama